Home / Masakan Internasional / Resep Wonton Soup
12 Januari, 2017

Resep Wonton Soup

Posted in : Masakan Internasional on by : Mama Ayi





Ini kesukaan cucuku Diza semasa kecilnya.
 
Bahan Wonton Soup:
1 bungkus wonton (siap beli)
150 gr daging giling
1 bawang putih, ditumis
1 sdm minyak wijen
1 sdm maizena
¼ sdt garam
 
Untuk Soup nya:
150 gr daging, direbus
1 wortel, diiris tipis
1 daun bawang, diiris tipis
¼ bawang bombay, dihaluskan
3 bawang putih, dihaluskan
2 sdm kecap asin
sawi hijau, dipotong lebar
garam sedikit

 
Cara membuat Wonton Soup:
Campur isi wonton. Wonton diisi daging, lipat segi tiga lalu ditekuk. Lalu rebus wonton.
Rebus daging untuk kaldu. Tumis bawang bombay dan bawang putih, masukan ke kaldu.
Masukan kecap asin, masukan wortel. Masukan daun bawang dan sawi.
 
Penyajian:
Wonton, Sawi, Wortel, Daun Bawang, tuang Kaldu. Gunting kulit wonton, digoreng.
 
Wonton Goreng Isi Daging Giling
Wonton Goreng dapat untuk camilan atau disajikan bersama Wonton Soup. Bahan sama dengan Wonton untuk Soup.
Atau isi wonton itu dibagi dua untuk wonton rebus dan wonton goreng juga. Hanya caranya melipat beda, dikumpul ditengah, lalu digoreng.
resep-wonton-goreng-isi-daging-giling