28 Oktober, 2019
Resep Kue Serabi Bandung
Posted in : Uncategorized on by : Mama Ayi
Menurut teman dari Bandung,serabi biasa disebut Surabi Bandung.Berasal dari kata Sura yang artinya besar. Banyak kue serabi dari kota lain,Surabi Bandung tetap terkenal kata temanku dari Bandung.
Bahan:
Tepung Beras 100 gr
Tepung Terigu 100 gr
Tapioka 2 sdm
Vanilla 1 sdt
Garam 1/2 sdt
Fermipan 1 sdt.
Air hangat 4 sdm
Telur 2
Gula pasir 1 sdm
Santan 350 ml
Minyak goreng sedikit untuk ulasi wajan surabi.
Daun pandan 1 digulung,diikat,sebagai pengganti kuwas.
Gula merah secukupnya untuk kinca.
Gula merah sedikit untuk topping dipotong kotak kecil.(bisa diskip)
Cara:
(1)Campur semua bahan kering.
(2)Campur air hangat,fermipan,diamkan 15 menit.
(3)Mixer telur,gula pasir,sampai gula larut
(4)Campur air fermipan,campuran bahan kering,sambil masukan telur yang sudah dimixer.Juga masukan santan, diaduk rata,disaring,diamkan 1 – 2 jam.
(5)Panaskan wajan surabi,setelah panas ulasi minyak. Beri adonan 1 sdk sayur. Biarkan berpori,baru ditutup. Masak sampai matang. Bila ingin topping gula merah setelah matang langsung beri gula merah.
(6)Buat kinca,bahan & cara sudah dipost.
Sajikan