Home / Kue Indonesia / Resep Nasi Jeruk & Lauk Pendamping
5 Oktober, 2016

Resep Nasi Jeruk & Lauk Pendamping

Posted in : Kue Indonesia on by : Mama Ayi




Bahan:
1½ cup rice cooker beras
10 daun jeruk, 5 daun jeruk diiris tipis, 5 daun jeruk dibuang tulang daun
2 daun pandan
1 sereh
garam sedikit
60 ml santan kental
air secukupnya

 
Cara membuat Nasi Jeruk & Lauk Pendamping:
Masak air, daun jeruk iris, daun jeruk utuh, daun pandan dan sereh. Setelah mendidih masukan santan. Masukan beras, masak sampai santan asat. Lalu masak di kukusan sampai matang.
Sebagai lauk pendaing sesuai selera. Ayam dapat digoreng atau masak opor. Ikan dapat ikan selar digoreng atau tuna ditumis. Telur dapat didadar atau digodok. Kerupuk / Emping. Kering kentang. Kacang tanah goreng. Abon. Bawang goreng. Timun.